Sabtu, 06 Juli 2013

Sweet 18th :):

Ketika waktu terus bergulir, Ketik hidup sudah semakin keras, Ketika pola pikir sudah harus lebih dewasa, Dan begitu juga dengan umurku yang sudah tidak remaja lagi.. Dan itu semua mengalir dan bergulir begitu saja, tidak ada satu orang pun dan tidak ada benda apapun juga yang dapat menghentikan itu semua. Semua memang begitu adanya. Tidak selamanya kita selalu menjadi anak kecil, tidak selamanya kita selalu merasakan kebahagiaan, tidak selamanya kita selalu tertawa ketika kita senang, namun tidak selamanya juga kita harus bersedih meratapi segala yang telah terjadi dan yang telah berlalu. Karena hal yang jauh lebih baik yang harus kita lakukan ialah, berkaca atas segala kejadian dan perilaku kita di masa lalu, dan bertekad serta berusaha semaksimal mungkin untuk selalu memperbaiki menjadi pribadi yang lebih baik dibandingkan dengan sebelumnya. “Menerima Kenyataan”!!!!yap, mungkin itu lah hal yang memang harus aku terima saat ini dan untuk seumur hidupku. Kenyataan dimana aku harus melwati umurku yang ke 17 dan menyambut umurku yang ke 18 tanpa kehadiran seseorang yang telah menghadirkan ku di dunia ini. Seseorang yang mempunyai dan akan terus mempunyai jasa yang teramat besar sepanjang hidupku sampai ajal yang suatu saat juga akan mengantarkan ku sampai ke tempat dimana beliau berada saat ini. Tidak pernah terlintas dalam pikiranku bahwa di umurku yang menginjak ke 18th ini lah aku harus merasakan semuai tanpa kehadirannya. Tak pernah ku duga secepat ini wanita hebat itu meninggalkan ku. Namun apa daya, memang ini semua lah rencana sang kuasa yang di berikan untuk ku dan juga keluarga ku lainnya. 40 hari sebelum ajal menjemputnya, tak pernah aku yakini kalau aku akan kehilangan wanita hebat itu ketika aku ber umur 18th… 30 hari sebelum ajal menjempuntnya, aku pun juga tidak berfikir kalau wanita hebat itu akan meninggalkan ku begitu cepat… Dan 20 hari sebelum ajal menjemputnya, apa yang ku rasakan saat itu masih tetap sama, aku sama sekali tidak pernah membayangkan bahwa aku harus melewati umur ku yg ke 17th tanpa kehadirannya di muka bumi ini. Dan sampai tiba lah hari dimana wanita hebat itu sudah harus berhenti berjuang melawan segala rintangan yang selama ini di lewatinya bertahun-tahun lamanya. Hari dimana wanita hebat itu sudah harus beristirahat di tempat yang lebih indah, di tempat yang tidak lagi membuat ia harus menahan segala rasa sakitnya, di tempat yang belum bisa aku tekui untuk saat ini, dan di tempat yang juga tidak bisa aku lihat wujudnya, mulai hari itu samapi dengan nanti, sampai dengan nadi ku ini juga sudah mulai tidak berdenyut. Tepat tanggal 12 mei 2013 , tepat 15 hari sebelum hari ulang tahun ku tiba.. wanita hebat itu telah pergi. Pergi untuk mendapatkan tempat yang jauuuuuh lebih baik dibandingkan di dunia ini. Tempat yang sebenarnya ingin aku jumpai ketika rindu ini datang, ketika aku merindukan sosok wanita hebat itu untuk berada didekat ku, membelai rambut ku dengan tangan hebat nya, dengan penuh kasih dan sayangnya.